:: WELCOME To ♥HSI♥ ::
Magic Without Limit Of Time And Space Will Become True With Our Imagination
DRACO DORMIENS NUNQUAM TITILANDUS!
Mandrake,atau juga dikenal sebagai mandragora, adalah tanaman yang memiliki akar yang tampak seperti manusia (seperti seorang bayi ketika tanaman masih muda,)
Jeritan dari Mandrake dewasa ketika digali akan membunuh setiap orang yang mendengarnya, tetapi jeritan Mandrake muda biasanya hanya akan menjatuhkan seseorang selama beberapa jam. Mandrake tidak hanya menyerupai manusia, tetapi juga memiliki perilaku yang mirip dengan mereka.
Terkadang Mandrake menjadi murung dan rahasia, yang menunjukkan bahwa mereka mencapai usia remaja. Dan saat Mandrake mulai berjerawat dan saling bergosip serta berpindah pot sendiri, itu pertanda Mandrake sudah dewasa dan siap diolah, diambil batangnya atau akarnya untuk dibuat jus. Mandrake diperlukan dalam meracik Mandrake Restorative Draught yang merupakan antidot ampuh untuk mengembalikan orang-orang yang membatu kembali normal.
Di Eropa, tanaman mandrake telah digunakan sejak zaman kuno sebagai tanaman obat dan memiliki tradisi yang terkait dengan aktivitas magis. Di dunia medis, tanaman Mandrake telah digunakan sebagai pembunuh rasa sakit dan obat penenang.
Akar mandrake berwarna kecokelat-cokelatan. Kulit Mandrake sendiri berwarna pucat kehijauan dan bebercak-bercak dengan daun hijau keunguan.
Jeritan fatal Mandrake sangat mirip dengan (jika tidak lebih fatal daripada) jeritan banshee, yang juga fatal.
Makanan favorit Dugbog adalah Mandrake, karenanya Dugbog digunakan untuk mencari Mandrake di alam liar, karena penciuman nya yg tajam.
Mandrake telah digunakan sejak zaman kuno sebagai tanaman obat dan memiliki tradisi yang terkait dengan kegiatan magis. Mandrake termasuk family dr nightshade. Tanaman ini mengandung hiosiamin, skopolamin, dan mandragorin. Secara medis, telah digunakan sebagai pembunuh rasa sakit dan obat penenang. Itu digunakan pada zaman kuno untuk operasi. Karena akarnya menyerupai bentuk manusia, telah digunakan dalam ritual magis, dan sebagai aphrodesiac pada umumnya. Ada beberapa jenis tanaman, yaitu mandragora Offininarum menjadi bentuk yang paling biasa, dan mandragora autumnalis kecil memiliki sifat yang sama. Beberapa tradisi rakyat menyebut varietas terakhir (M. autumnalis) sebagai "Womandrake" yang berbeda dengan M. officinarum sebagai "Mandrake." Sebuah varian ketiga, mandragora turcomanica, merupakan varietas yang hampir punah dan sangat langka, kebanyakan ditemukan di Turki dan beberapa daerah Iran. M. turcomanica dibedakan dari autumnalis M. dengan memiliki buah lebih besar.
Di belahan bumi Barat, sebuah tanaman lain, Podophyllum petaltum, disebut Mandrake Amerika. Mandrake Amerika tidak berhubungan dengan berbagai varietas Mandrake Eropa, dan memiliki aplikasi medis lebih sedikit. Namun, tanaman ini, juga beracun.
By: Prof. Norma Indriyani
Read More...
Label: Herbology
RAMUAN KELAS 1
RAMUAN PENYEMBUH BISUL
Ramuan ini digunakan untuk menyembuhkan bisul.
Bahan :
- Jelatang kering
- Bubuk taring ular
- Siput bertanduk rebus
- Duri landak
Ciri-ciri : berwarna hijau amat pucat dan encer, bila diendus bisa ditemukan sedikit bau terbakar akibat panasnya ramuan dan duri landak, tapi tidak akan tercium secara terus-menerus.
Yang perlu diperhatikan dalam pembuatan ramuan ini adalah takaran bahan, jumlah adukan, besar api dan nantinya warna ramuan. Jika ada sedikit saja kesalahan dalam pembuatan ramuan ini, maka kualitas ramuan ini akan berbeda bahkan ramuan ini bukan lagi menyembuhkan tapi berbahaya. Maka dari itu, para murid kelas 1 diwajibkan untuk teliti dan hati-hati dalam membuat ramuan ini.
Kesalahan yang sering para murid lakukan adalah memasukkan duri landak saat kuali masih berada diatas api. Kalian harus memasukkan duri landak setelah kuali diangkat dari api, karena jika kuali masih berada di atas api, ramuan ini bisa melobangi kuali dan melumer kemana-mana, jika lumeran ramuan gagal ini terkena kulit kalian, kulit kalian akan timbul bisul merah yang mengerikan dan jika mengenai sepatu-sepatu kalian, maka sepatu kalian akan berlubang.
Jadi, walaupun ramuan ini adalah ramuan sederhana, saya pikir, kalian harus tetap hati-hati dan teliti dalam pembuatannya.
RAMUAN KELAS 2
By: Prof. Yeptadian Syari
Read More...
Label: Ramuan
Herbology (Herbologi) adalah studi tentang Sihir dan Mundane tumbuhan dan jamur. Dalam Herbologi, siswa belajar untuk menjaga dan memanfaatkan tanaman, dan belajar tentang sifat ajaib mereka, dan apa yang mereka digunakan untuk. Banyak tanaman menyediakan bahan untuk Ramuan dan obat-obatan, sementara yang lain memiliki efek magis hak mereka sendiri.
Kelas-kelas ini diadakan di lapangan Hogwarts, di dalam rumah kaca. Rumah-rumah kaca yang terletak di bawah dua Menara Bell benten
Herbologi adalah kelas wajib di Hogwarts untuk lima tahun pertama siswa. Pelajaran Herbologi terdiri dari pelajaran terutama yang berkaitan dengan tanaman dan cara menggunakan mereka. Hal ini tidak sampai tahun kedua mereka, ketika mereka pindah ke rumah kaca tiga, bahwa para siswa menerima tangan yang lebih pengalaman. Selama tahun kedua siswa belajar dan perawatan untuk Mandrakes dan Abyssinian Shrivelfigs.
Pada tahun ketiga pelajaran mereka akan mempelajari Puffapods dan cara panen mereka.
Dalam mahasiswa tahun keempat di Hogwarts pelajaran Herbologi mereka termasuk belajar dari sifat Bubotuber nanah dan bagaimana aman mengumpulkan itu.
Sihir Level Biasa ujian yang diambil di akhir tahun kelima siswa, dengan demikian sebagian besar tahun dihabiskan bekerja dengan berbagai tanaman lebih berbahaya seperti Geranium bertaring, serta merevisi empat tahun terakhir pelajaran. Sebagai bagian dari Herbologi mereka OWL siswa harus duduk ujian tertulis, dan kemudian menyelesaikan ujian praktis, di mana para siswa bekerja dengan berbagai pilihan tanaman.
Siswa yang menerima nilai yang baik dalam Herbologi mereka OWL akan diizinkan untuk melanjutkan Herbologi selama tahun keenam mereka di Hogwarts, di mana mereka akan mempersiapkan untuk NEWTs dalam tahun ketujuh.
Pomona Sprout berada di Hogwarts sebagai profesor Herbologi, pada 2017 walaupun ia juga telah digantikan oleh Neville Longbottom atau sedang bekerja bersama dia.
Prof. Norma Indriyani
Read More...
Label: Herbology
Definisi -- Ilmu hitam adalah cabang sihir yang berbeda dari yang lainnya. Karena ilmu hitam mempunyai komponen-komponen tertentu seperti mantra, benda, dan makhluk yang kebanyakan termasuk jenis yang berbahaya. Meskipun begitu, ilmu hitam sering dikaitkan oleh kejahatan, tetapi mempunyai keuntungan dan kerugian. Salah satunya ilmu hitam dapat dijadikan sebagai perlindungan dari lawan meskipun tingkat perlindungannya termasuk ilegal dan tidak dapat ditolerir.
BAGIAN-BAGIAN ILMU HITAM
1. Benda Ilmu Hitam
Ilmu hitam mempunyai benda-benda yang biasanya dimantrai dengan kutukan, atau benda-benda yang dapat membantu seorang penyihir berbuat kejahatan. Benda ini biasanya langka, terlarang dan banyak ditemukan di Knocturn Alley.
Contoh : Lilin Beracun, Kalung Kutukan, Tangan Kemuliaan.
2. Ramuan Ilmu Hitam
Ramuan ini biasanya cukup rumit dalam pembuatannya, dan bahan-bahan yang diperlukan biasanya dari bahan-bahan langka. Namun tak sedikit ramuan dalam ilmu hitam yang dibuat secara mudah.
Contoh : Ramuan Polijus (Pengubah bentuk), Ramuan Cinta (Membuat orang jatuh cinta pada pembuatnya.
3. Makhluk-makhluk Ilmu Hitam
Makhluk-makhluk Ilmu hitam biasanya makhluk kuno yang jarang terlihat. Mereka memiliki pertahanan dan daya serang yang sangat berbahaya bagi penyihir. Makhluk ilmu hitam biasanya muncul sebagi pertanda buruk, seperti kematian, bencana, dan memunculkan rasa takut yang melumpuhkan bagi makhluk yang terkena efeknya. Meskipun demikian, banyak makhluk yang sudah cukup jinak dibawah pengawasan makhluk lain.
Contoh :
- Banshee : Seorang wanita yang mempunyai kulit pucat dan rambut panjang hingga ke lantai. Dalam beberapa cerita diantara para muggle. Banshee bisa muncul di rumah seseorang bila di tempat tersebut ada anggota keluarga yang akan mati. Banshee diibaratkan sebagai wanita pembawa kematian bahkan merupakan seorang pembawa pesan dari dunia lain.
- Boggart : Makhluk ini bisa berubah-ubah bentuk. Ia akan berubah bentuk menjadi makhluk yang paling ditakuti oleh kita. Makhluk ini paling suka ditempat yang gelap seperti di dalam lemari pakaian. Untuk mengusirnya bisa menggunakan mantra Riddikulus.
- Dementor : Makhluk penjaga penjara Azkaban. Panjangnya sekitar 2 sampai 3 meter, dan memakai kerudung hitam. Dementor sering kali memberi sebuah kecupan. Yang berarti kecupan tersebut bisa mengambil jiwa atau semua kesenangan yang ada pada orang tersebut. Seperti yang telah diketahui bahwa demetor bisa menyebabkan kesedihan dan hilangnya semua kegembiraan. Oleh karena itu untuk menghadapinya kita haruslah mempunyai kebahagiaan yang cukup kumudian di gabungkan dengan mantra Patronouns.
- Gryndillow : Makhluk air berwarna hijau pucat dan mempunyai kuku yang bisa mencekram kuat, namun mudah rapuh. Di Hogwarts sendiri makhluk ini terdapat di danau. Namun makhluk tersebut telah dilatih oleh para duyung sehingga para siswa tidak perlu khawatir. Hanya saja diluar sana makhluk ini sangat agresif dan berbahaya bagi para penyihir maupun para muggle.
- Kappa : Makhluk air ini sering tampak seperti seorang anak, meskipun tubuh mereka lebih menyerupai monyet atau kodok daripada manusia. Kappa menempati kolam-kolam dan sungai–sungai Jepang. Kappa adalah pembuat masalah yang nakal. Ejekan mereka mulai dari yang secara relative tidak berbahaya, seperti kentut dengan keras atau memperhatikan kimono perempuan, hingga yang lebih berbahaya, seperti mencuri tanaman, menculik anak-anak, atau memperkosa perempuan. Faktanya, anak-anak kecil adalah salah satu makanan favorit kappa yang rakus, meski mereka juga akan memakan yang dewasa juga.
- Vampire : Makhluk yang perawakannya mirip manusia tetapi mempunyai taring yang panjang. Menyukai darah manusia dan sering meminumnya lewat leher mereka. Beberapa cerita muggle tentang Vampire banyak sekali terdengar di sekitar Balkan dan Eropa utara. Makhluk ini tidak tahan pada sinar matahari dan juga bawang putih. Vampire juga tidak terlihat tubuhnya dari cermin.
- Werewolf : Merupakan manusia yang bila pada malam bulan purnama akan berubah menjadi srigala yang buas. Saat berubah ia akan hilang akal sehatnya sehingga yang ada hanyalah keinginannya untuk mencari mangsa. Penyihir atau muggle yang terkena gigitannya akan langsung menjadi seorang werewolf.
- Red caps : Mereka sering mendiami di bekas reruntuhan kastil yang terletak diantara Inggris dan Skotlandia. Red caps sering dikatakan pembunuh yang berpindah-pindah karena ia mendatangi rumah tempat mangsanya. Mereka mudah dilumpukan dengan mantra bagi para penyihir. Hanya saja sangat berbahaya bagi para muggle.
4. Mantra Ilmu Hitam
Mantra-mantra ini biasanya dipelajari oleh penyihir-penyihir jahat dan mempunyai efek tidak menyenangkan, bahkan mengalami kematian. Mantra-mantra ini terlarang untuk digunakan di dunia sihir. Hanya mereka yang berminat mempelajari ilmu hitam yang mendalami mantra-mantra ini untuk melancarkan kutukan.
Contoh :
- Kutukan Imperius : Kutukan ini bisa mengontorl orang lain. Dan orang tersebut tidak sadar terkena kutukan ini.
Mantranya adalah "Imperio".
- Kutukan Cruciatus : Kutukan yang bisa menyakiti orang lain.
Mantranya adalah "Crucio".
- Kutukan Avada Kedavra : Kutukan ini bisa membunuh orang seketika tanpa bekas luka apapun.
Mantranya adalah "Avada Kedavra".
5. Tokoh Ilmu Hitam
Gellert Grindelwald, Kau-Tahu-Siapa (kita tak menyebut namanya karena Kau-Tahu-Kenapa , Pelahap Maut (pengikut Kau-Tahu-Siapa).
Sumber :
- Teori Ilmu Gaib, Adalbert Waffling
- Kekuatan Gelap : Penuntun Perlindungan Diri, Quentin Trimble
- Hewan-Hewan Fantastis dan dimana Mereka Bisa Ditemukan , Newt Scamander
By: Prof. Rizka Alma Sari Wizficatorz
Read More...
Dahulu kala, komunitas Penyihir dan Non- Penyihir, atau yang disebut Muggle, hidup tenteram dan berdampingan. Bahkan menurut sejarah Mesir kuno, Penyihir sangat dihormati di komunitas Muggle. Seorang penyihir biasanya menjadi Imam suatu kaum atau penasehat Raja. Penyihir di komunitas Muggle, atau yang disebut Shaman, menduduki posisi penting di pemerintahan, dan memimpin upacara tertentu.
Namun, suatu ketika, timbul kecurigaan dari kaum Muggle bahwa kaum penyihir akan menguasai dunia dengan menggunakan kekuatan sihirnya, lalu menghancurkan kaum Muggle. Tidak sedikit dari mereka yang menyiksa anggota dari komunitas lainnya, demi untuk menghindarkan ancaman dari kelompok lain. Seperti diantaranya, kaum Muggle menangkap dan menyiksa Penyihir, dengan harapan menjauhkan mereka dari ketakutan akan penghancuran pada komunitas mereka. Peritiwa tersebut terjadi sekitar pada abad ke 14 , dimana kaum Muggle menangkap dan membakar para Penyihir. Kaum Muggle dan Kaum Penyihir kemudian memisahkan diri, hidup dalam dunia yang mereka atur sekendak mereka sendiri.
Perseteruan diantara dua kaum semakin parah. Hingga akhirnya, 4 penyihir yang dianggap kuat di masa itu (Godric Gryffindor, Rowena Ravenclaw, Helga Hufflepuff dan Salazar Slytherin), membangun sekolah untuk para penyihir muda yang jauh dari komunitas Muggle, dan dibuat sedemikian rupa dengan sihir sehingga eksistensi sekolah tersebut dapat dilindungi di masa yang akan datang. Sekolah sihir itu, Hogwarts, didirikan agar para penyihir muda dapat menggunakan kemampuan sihirnya dengan baik, serta dapat mengendalikannya.
Sekolah ini dibangun pada awal masa Millenium. Pada tahun 1600-1700 , kaum Penyihir memutuskan mengambil tindakan yang lebih serius pada kaum Muggle. Hal itu dilakukan agar pertikaian tidak berlarut-larut dan memakan korban dari kedua belah pihak. Ada beberapa penyihir tertentu, tidak menyukai Muggle, dengan anggapan bahwa mereka adalah makhluk yang lemah, dan tidak berdaya. Namun dalam perkembangannya, banyak diantara kaum penyihir yang merubah pola pikirnya. Mereka berpendapat bahwa sudah seharusnya kaum Penyihir meyakinkan pada kaum Muggle, bahwa sihir yang mereka gunakan hanyalah untuk kebaikan, bukan untuk merusak atau menyingkirkan kaum Muggle seperti anggapan sebelumnya. Bahkan percampuran antara kaum Muggle dan Penyihir telah terjadi diantaranya, melalui ikatan perkawinan, dan menurunkan anak setengah penyihir setengah muggle. Banyak diantara penyihir, yang juga menyukai berinteraksi dengan para Muggle pada umumnya, hidup berdampingan dengan damai. Kondisi ini berkembang cukup baik, meyakinkan beberapa penyihir, bahwa suatu saat, komunitas Muggle dan Penyihir, mampu berdampingan dengan baik seperti masa lampau.
Meskipun demikian, banyak diantara penyihir yang tidak menyukai keterlibatan mereka dengan Muggle. Untuk beberapa kasus ekstrim tertentu, para kaum penyihir berdarah murni, tidak menyukai kaum Muggle dan campuran dari Muggle-Penyihir, atau yang disebut darah campuran. Setara dengan opini tersebut, beberapa Muggle juga menganggap bahwa Penyihir adalah sosok yang harus ditakuti, karena mereka menggunakan kekuatannya untuk tujuan jahat. Saat ini, kondisi dunia sihir dan non-sihir yang pada awalnya hidup berdampingan, kemudian terpecah belah, sedang dalam ada kondisi upaya penyatuan kembali kedua dunia seperti sedia kala. Untuk tindakan lebih lanjut, diharapkan adanya pengertian dari kedua belah pihak, untuk berprasangka baik terhadap komunitas lain, dan ditumbuhkan toleransi yang tinggi antara dua kaum, untuk masa depan yang lebih baik.
By: Prof. Nara Slyther Wizficatorz
Read More...
Label: Sejarah Sihir
Yup! Ini dia Film Harry Potter yang kemarin dirilis di bioskop.
Harry Potter and the Half-Blood Prince.
Sambil menunggu diluncurkannya film Harry Potter yang berikutnya (dan film yang sekaligus menjadi seri terakhir dari Harry Potter), silakan saksikan kembali scenes favoritmu di trailers berikut...
:)
Read More...
Label: Novel dan Film
Kita pastinya sudah menonton semua film-film Harry Potter berikut.
Dan mungkin sebagian besar dari kita yang memiliki koleksi VCD/DVD-nya, telah menontonnya berulang-ulang.
Tapi bagaimana dengan yang hanya pernah menonton di bioskop dan kalau mau menontonnya lagi justru mengharapkan stasiun TV yang memutarkannya?
Tenang. Berikut Harry Potter Trailers yang banyak beredar di internet.
Kalian bisa menontonnya di sini.
Jadi, kalian bisa merasakan kembali sensasi Dunia Sihir Harry Potter.
Well, walaupun cuma sekejab :)
Selain itu, video-video ini juga sengaja dicantumkan sebagai bagian dari salah satu arsip di Perpustakaan SSHI.
Selamat menonton...
Read More...
Label: Novel dan Film
I. Step One: Introduction About Ancient Rune
Rune Kuno adalah suatu studi mengenai huruf-huruf atau simbol-simbol rune. Rune sendiri adalah alfabet Jerman kuno (yang bagi beberapa orang mirip tulisan paku) yang digunakan di Eropa Utara, Skandinavia, Kepulauan Britania, serta Islandia sejak tahun 100 B.C.E. hingga 1600 C.E.
Huruf/simbol rune ini memiliki kaitan erat dengan kepercayaan masyarakat kuno, dimana mereka mempercayai bahwa setiap dewa memiliki kekuasaan dan tugas yang dialirkan ke batu-batu rune, sehingga memiliki kekuatan magis bagi penggunanya. Karena itu, selain untuk menulis, rune juga digunakan dalam sihir dan ramalan. Kata ramalan (divination) sesungguhnya tidak tepat, sebab apa yang disebut dengan runecasting itu tidaklah benar-benar memperlihatkan pada kita masa depan sesungguhnya, melainkan hanya memberi gambaran dan petunjuk (oracle, red.). Mengenai sihir dengan menggunakan Rune, ada beberapa bentuk, di antaranya sihir menggunakan bind-runes dan runic scripts.
Ada banyak variasi alphabet rune atau lebih dikenal dengan nama ’futhark’. Setiap versi memiliki nama, bentuk, arti, dan makna esoterik (hanya dimengerti orang-orang tertentu saja), dan kekuatan magis. Satu variasi tidak bisa sembarangan digabungkan dengan variasi yang lain, karena artinya bisa sangat membingungkan. Adapun tiga jenis alfabet rune yang paling dikenal oleh dunia modern adalah Elder Futhark atau Old Germanic Rune yang memiliki 24 rune dan merupakan rune tertua, Younger Futhark yang memiliki lebih sedikit rune dan umumnya digunakan di Skandinavia, serta Anglo-Saxon Futhorc yang merupakan pengembangan dari alfabet rune sebelumnya.
II. Step Two: Elder Futhark, The Most Ancient Rune
Elder Futhark atau Old Germanic Rune, merupakan versi tertua dari alfabet rune. Termasuk ke dalam rumpun bahasa Proto-Germanic, Proto-Norse, Gothic, serta Alamannic, futhark ini diturunkan dari alfabet Italia lama, serta digunakan oleh bangsa-bangsa Germanic pada abad ke-2 hingga ke-8 sebagai ukiran pada artifak dan batu rune.
Selama beberapa abad, Elder Futhark merupakan abjad rune yang paling umum digunakan di Eropa Utara, meski lama-kelamaan, terutama di Skandinavia, abjad rune yang satu ini mengalami perubahan menjadi Younger Futhark yang jumlah simbolnya lebih sedikit, sementara bangsa Anglo-Saxon dan Frisian mengembangkannya menjadi Anglo-Saxon Futhorc. Sejak itu, pengetahuan tentang bagaimana membaca suatu teks dengan alfabet Elder Futhark dan segala sesuatu yang berhubungan dengan rune tersebut mulai terlupakan.
Kata ‘Futhark’ sendiri berasal dari inisial-inisial nama enam huruf/simbol pertama abjad rune ini. Elder Futhark, seperti yang telah kita ketahui, memiliki dua puluh empat simbol. Simbol-simbol itu kemudian terbagi menjadi tiga grup berisi delapan simbol rune yang disebut Aett (Aettir dalam bentuk jamak), yang akan dijelaskan di bawah.
III. Step Three: Knowing A Little More About The Three
Seperti yang dikatakan sebelumnya, Elder Futhark terbagi dalam tiga buah Aettir. Aett (bentuk tunggal dari Aettir) berarti delapan dalam bahasa Norse Lama, dan dalam Elder Futhark, Aett berarti sebuah grup yang berisi delapan simbol rune. Aettir ini digunakan untuk memudahkan mengingat urutan simbol rune, dan juga memiliki kegunaan yang signifikan dalam hal-hal magis. Ketika berhubungan dengan penggunaan rune dalam ramalan (atau lebih tepatnya, runecasting), Aettir sering diasosiasikan dengan dewa tertentu. Adapun Aettir yang kita kenal adalah Freyja’s Aett, Hagal’s Aett dan Tyr’s Aett
Aett pertama adalah Freyja’s Aett, yang sesuai namanya, bernaung pada Dewi Kematian, Cinta dan Magis bangsa Norse: Freyja. Aett ini dihubungkan dengan penciptaan dunia, ras-ras yang mendiaminya, serta para dewa-dewi-nya. Rune dalam Aett ini memiliki pengaruh untuk membuat segala sesuatunya dimulai. Dalam runecasting, rune-rune dalam Freyja’s Aett mengekspresikan prinsip-prinsip dasar kehidupan, seperti uang, kesehatan, konflik, kecerdasan, control, pengetahuan, keseimbangan dan kesenangan—hal-hal praktis. Ia juga banyak digunakan dalam pertanyaan mengenai cinta atau keluarga, sesuai dengan pemilik Aett ini, Freyja.
Aett kedua adalah Hagal’s Aett. Ada perbedaan pendapat mengenai siapa ’pemilik’ Aett kedua ini. Ada yang mengatakan bahwa Aett ini dinaungi oleh Hel, Dewi Kematian dan Underworld, sesuai dengan kenyataan bahwa dua rune pertama dalam Aett ini memiliki sifat alami yang sedikit ’keras’. Sebagian lain mengatakan bahwa Aett ini dimiliki oleh Heimdall, The Watcher. Bagaimanapun, ada satu kesepahaman bahwa Aett ini berkorespondensi dengan kekuatan di luar pengaruh manusia dan dengan pengertian secara kosmis. Rune-rune dalam Hagal’s Aett merepresentasikan kekuatan-kekuatan seperti Norns, waktu, Wyrd, dan pengembangan spiritual. Ia juga berelasi dengan permasalah emosional dan kondisi psikologis suatu individu.
Aett terakhir adalah Tyr’s Aett, yang bernaung di bawah sang Dewa Perang dan Keadilan, Tyr. Aett ini diasosiasikan dengan pengalaman-pengalaman yang membentuk atau mengubah kehidupan manusia. Ia berkaitan dengan kondisi manusia, aspek sosial, dan transformasi sosial. Aett terakhir ini jelas ‘melebihi’ dua Aett sebelumnya, di mana ia berhubungan erat dengan relasi antar umat manusia selain juga berhubungan dengan kehidupan seksual. Aett pertama memiliki kaitan erat dengan dunia luar/materi, Aett kedua berhubungan dengan inner world atau dunia spiritual, sementara Aett ketiga memadukan kedua dunia tersebut dan kebanyakan rune pada Aett ini memiliki arti ganda yang meliputi kedua aspek tersebut.
IV. Step Four: A Deeper View of Hagal’s Aett
Setiap simbol rune memiliki arti dan makna secara magis. Pertama-tama, kita memiliki nama sebuah simbol, kemudian nilai fonetisnya, lalu hal yang dilambangkan rune tersebut dan pada akhirnya, makna esoterik dari simbol rune tersebut digunakan dalam apa yang kita sebut sebagai runecasting. Jika sebuah rune terbalik, dalam artian simbolnya masih terlihat, hanya saja terputar 180 derajat, ia memiliki arti dan makna yang berbeda dari rune yang jatuh tegak. Beberapa Rune terlihat sama ketika jatuh tegak atau terbalik, namun sama seperti simbol-simbol Rune lain yang terlihat berbeda ketika jatuh terbalik, mereka dapat jatuh secara merkstave (secara harfiah berarti ’ranting gelap’). Ketika jatuh terbalik atau merkstave (tertelungkup), sebuah rune memiliki arti yang berbeda dari ketika ia jatuh tegak. Bagaimanapun, arti dan makna dari rune yang jatuh secara terbalik atau merkstave tidaklah selalu merupakan kebalikan atau lawan dari arti dan maknanya ketika jatuh tegak. Mereka umumnya justru memiliki konotasi yang lebih negatif daripada arti dan makna rune yang jatuh tegak.
Hagal’s Aett, seperti yang telah dibahas sebelumnya, adalah Aett yang berhubungan dengan kondisi psikologis dan emosional dari suatu individu. Kedelapan huruf di dalamnya pun berkorespondensi dengan kekuatan di luar pengaruh manusia dan dengan pengertian secara kosmis. Rune-rune dalam Hagal’s Aett merepresentasikan kekuatan-kekuatan seperti Norns, waktu, Wyrd, dan pengembangan spiritual. Singkat kata, Aett ini adalah Aett pengembangan akan kesadaran spiritual dan magis, pertumbuhan psikologis dan evolusi diri.
Selain memiliki inti arti yang sama secara umum, kedelapan simbol dalam Hagal’s Aett juga memiliki arti dan makna spesifik yang berbeda-beda. Makna masing-masing rune sendiri berkaitan erat dengan lambangnya, di mana satu simbol rune melambangkan satu arti, dan kemudian menghasilkan beberapa makna esoterik yang didasarkan pada kepercayaan dan asosiasi lambang tersebut terhadap sesuatu hal.
Akan saya bahas lebih lanjut lagi masalah rune kuno ini dalam catatan saya berikutnya...
By: Prof. Agung Vyonch Nurcahyo
Read More...
Label: Rune Kuno
A. Penjelasan
Menurut Severus Snape, Ilmu Hitam "banyak jenisnya, bervariasi, selalu berubah-rubah, abadi…..tak dapat dikontrol, berpindah-pindah, dan tidak dapat dimusnahkan".
Ilmu Hitam selalu muncul sebagai sihir yang digunakan untuk tujuan kriminal dan banyak mantra sihir hitam yang digunakan dan dipelajari oleh orang-orang, dari buku yang berlabel Ilmu Hitam. Dalam duel sihir, banyak sekali mantra-mantra yang digunakan untuk menyerang, melucuti senjata dan sebagainya tanpa menimbulkan luka yang serius. Namun, para penyihir hitam melakukan eksperimen untuk menemukan sihir hitam tersebut. Sebagai contoh, ada beberapa mantra Ilmu Hitam yang digunakan dalam duel seperti Kutukan Cruciatus dan Sectumsempra. Mantra tadi tergolong kepada Ilmu Hitam karena menimbulkan luka yang sangat serius kepada korbannya.
Di sisi lain, banyak penyihir selain penyihir hitam yang menggunakan sihir hitam. Karena mereka termotivasi akan dendam. Seperti halnya Harry, dia tidak enggan menggunakan kutukan Cruciatus kepada Bellatrix, ketika Sirius sudah tewas olehnya. Begitu juga Voldemort, dia menggunakan sihir hitam karena dendam kepada ayah-mugglenya karena dia telah meninggalkan ibunya sejak lahir. Dan Voldemort pun bertujuan untuk memusnahkan Muggle dari dunia ini.
Selain itu, menggunakan sihir hitam dapat merusak jiwa dan raga seorang penyihir. Tujuan Voldemort adalah memperpanjang hidupnya sampai dia banyak dan terus melakukan percobaan dengan ilmu hitam dengan resiko yang sangat tinggi. Efek positifnya, Voldemort mendapat kekuatan besar sehingga ia dapat membagi jiwanya, berpenampilan dengan wujud bukan manusia. Sampai akhirnya, wajahnya pun tidak setampan dulu.
Menggunakan Sihir Hitam adalah illegal. Oleh karena itu, para penyihir pun anti kepada sihir hitam. Maka, banyak sekolah sihir seperti Hogwarts yang menyediakan mata pelajaran Pertahanan Terhadap Ilmu Hitam sebagai subjek utama. Dalam mata pelajaran ini dipraktikan bagaimana menggunakan mantra yang dapat melucuti senjata, mantra pelindung dsb. Juga mempelajari bagaimana mengatasi Makhluk sihir hitam yang berbahaya. Di sisi lain, ada juga sekolah yang mempelajari Ilmu Hitam seperti Durmstrang.
B. Penyihir Hitam
Berikut ini adalah orang-orang yang diketahui sebagai penyihir hitam
1. Lord Voldemort (Pemimpin Pelahap Maut)
2. Borgin (Pemilik Borgin & Burkes)
3. Caractacus Burke (Pemilik Borgin & Burkes)
4. Hepzibah Smith (diketahui telah membeli dan kolektor barang-barang Ilmu Hitam di Knockturn Alley)
5. Morfin Gaunt (menyerang muggle dengan sihir hitam yang dapat menimbulkan penyakit kulit)
6. Gellert Grindelwald
7. Morgan Le Fay (musuh Merlin di zaman Raja Arthur)
8. Herpo si Pelanggar (penemu Basilisk)
9. Salazar Slytherin (membuat kamar rahasia, dan menempatkan Basilisk di Kamar Rahasia, kamar itu akan dibuka sampai pewaris sejatinya tinggal di Hogwarts untuk menyerang kelahiran Muggle)
C. Sihir Hitam
Kutukan sihir hitam merupakan bentuk penyerangan yang dapat merusak psikis dan fisik target. Oleh karena itu, Kementrian Sihir melarang semua orang dalam komunitas penyihir menggunakan kutukan sihir hitam. Namun kutukan sihir hitam boleh digunakan oleh para Auror dalam melaksanakan tugasnya.
Di bawah ini merupakan beberapa mantra dan kutukan yang dikenali sebagai sihir hitam
1. Avada Kedavra (Kutukan Pembunuh): Membunuh target dengan tidak meninggalkan jejak. Termasuk satu dari tiga Kutukan Tak Termaafkan
2. Crucio (Kutukan Cruciatus): Memberikan rasa sakit yang luar biasa kepada targetnya. Termasuk satu dari tiga Kutukan Tak Termaafkan
3. Imperio (Kutukan Imperius): Kontrol Penuh terhadap suatu objek. Termasuk satu dari Kutukan Tak Termaafkan
4. Fiendfyre: Kutukan yang berbentuk api yang besar dan biasanya api tersebut membentuk menyerupai makhluk-makhluk gaib seperti Chimaera dan Naga. Fiendfyre tidak dapat dimusnahkan oleh Aguamenti. Api ini dapat membinasakan Horcrux
5. Terbang (Flight): memang sihir ini bila tidak dipahami secara teliti ini bukan sihir hitam. Namun orang biasa walaupun penyihir normal sekalipun, tidak dapat terbang di langit bebas tanpa sapu terbang atau alat transportasi lainnya. Biar bagaimanapun Voldemort dapat terbang dengan kemampuan dirinya sendiri, bahkan yang pertama. Dan dia mengajarkan itu kepada Severus Snape dan Quirinus Quirell.
6. Mantra Horcrux: kutukan sihir hitam yang pengucapannya dan caranya tidak diketahui. Dan ini berfungsi untuk membelah jiwa seorang penyihir ke benda yang akan dijadikan Horcrux. Dan untuk membuat satu Horcrux, penyihir harus membunuh satu orang terlebih dahulu.
7. Inferius: mantra yang tak diketahui caranya. Dan ini digunakan oleh penyihir hitam seperti Voldemort untuk membangkitkan mayat yang telah mati, dan mayat hidup tersebut berada di bawah kontrolnya.
8. Morsmordre: Memunculkan Tanda Kegelapan di udara. Kemungkinan sihir ini dibuat oleh Voldemort sendiri.
9. Petrification: Sihir yang berfungsi untuk membuat seseorang menjadi membatu untuk selamanya. Dan sihir itu akan hilang bila objek itu terbunuh. Dan sihir ini tidak sama dengan Petrificus Totalus, yang merupakan mantra bius yang bisa ditahan oleh mantra pelindung. Sihir hitam ini dapat diobati dengan akar Mandrake.
10. Sectumsempra: menyayat musuh sesuai dengan pergerakan tongkat sihir mereka dan menimbulkan luka yang sangat serius. Mantra ini dibuat oleh Severus Snape, dan dia sendiri mengatakan bahwa ini adalah sihir hitam.
11. Kutukan Antonin Dolohov: Kutukan ini menimbulkan luka yang sangat serius dan menimbulkan kerusakan pada organ-organ tubuh apabila korbannya berteriak keras. Hermione Granger diketahui sebagai korban kutukan ini dalam Non-Verbal mode. Namun meskipun non-Verbal kutukan ini tetap akan menimbulkan luka yang parah, menurut Penyembuh Hogwarts, Poppy Pomfrey
D. Ramuan berlabel Ilmu Hitam
Berikut ini merupakan ramuan-ramuan yang tergolong sihir hitam:
1. Ramuan Kebangkitan Voldemort: Voldemort menyebutnya potongan tua Ilmu Hitam. Bahan-bahannya yaitu, tulang belulang ayahnya, daging dari pelayannya, dan darah dari musuh utamanya. Dan itu akan menghasilkan tubuh baru manusia untuk penyihir hitam yang telah mempunyai Horcrux dan telah hilang tubuh aslinya sebagai Voldemort. Dan itu rupanya membutuhkan tubuh penyihir hitam yang keadaan tubuhnya tidak sempurna dan bisa ditempatkan di dalam kuali setelah bahan-bahan telah siap.
2. Ramuan Cinta: Ramuan Cinta (Amortentia) tidak tergolong Hitam bila digunakan bagi Suami-Istri yang sudah berkelurga. Tapi bila digunakan untuk memikat wanita/pria yang lain dan mengontrolnya dapat dikatakan sebagai Ilmu Hitam.
3. Ramuan Polijus: Mengubah diri menjadi orang lain. Berikut adalah bahan-bahannya. Bahan-bahannya:
a. 12 serangga sayap renda yang telah direbus selama 21 hari
b. 1 ons mentah mostar
c. 4 Lintah
d. 16 helai Fluxweed
e. 3/8 ons Sal Ammoniac (mengkristalisasi ammoniac, menghasilkan cairan)
f. Knotgrass
g. Bubuk tanduk Bicorn
h. Selongsong kulit ular pohon yang sedang ganti kulit
i. Filings and rasplings dari Salpeter, Planet Merkuri and Mars
j. DNA orang yang akan menjadi target (Harry menggunakan sehelai rambut)
Ramuan ini memiliki fungsi yang bagus. Akan tetapi ramuan ini tergolong Ilmu Hitam dan Ilegal
E. Benda Ilmu Hitam yang lain
Berikut ini adalah benda-benda yang tergolong Ilmu Hitam
1. Buku Harian Tom Riddle (Horcrux)
2. Horcrux: Diketahui sebagai barang paling hitam diantara semua benda ilmu hitam.Horcrux adalah sebuah objek yang hidup dan berisi belahan jiwa penyihir hitam. Horcrux berfungsi untuk melindungi dari kematian
3. Tangan Kemuliaan (bila diatas tangan tersebut ditaruh lilin maka tangan tersebut akan memberikan cahaya kepada si pemegangnya)
4. Buku-buku terlarang seperti,
a. Soneta Penyihir
b. Sebuah buku yang dapat membakar mata pembacanya
c. Sebuah buku yang tidak akan bisa berhenti dibaca
d. Buku-buku yang berada di seksi terlarang Perpustakaan Hogwarts
5. Barang-barang yang dapat kita temukan di Borgin & Burkes:
a. Satu pak kartu bernoda darah
b. Sebuah mata kaca mendelik
c. Topeng-topeng menyeramkan
d. Tulang-tulang manusia dalam berbagai bentuk dan ukuran
e. Peralatan berpaku tajam berkarat
f. Gulungan panjang dari tali algojo
6. Kalung Opal: Item ini telah dibeli oleh Draco Malfoy di Borgin & Burkes di tahun 1996 dan kalung ini hampir membunuh Katie Bell. Kalung ini menyebabkan kutukan yang sangat dahsyat, dan dapat hampir bahkan membunuh seseorang yang memakainya. Kalung itu telah meminta korban 19 Muggle pemiliknya.
7. Barang-barang yang dapat kita temukan di Knockturn Alley:
a. Lilin Beracun
b. Kepala-kepala yang sudah mengkerut
c. Kandang yang berisi laba-laba raksasa (hidup)
d. Kuku-kuku manusia
8. Barang-barang yang dapat kita temukan di Grimmauld Place nomor 12:
a. Potongan kotak tembakau perak yang berisi bubuk topi kutil
b. Peralatan laba-laba dengan banyak kaki penyapit yang berlari-lari yang mencoba untuk menusuk kulit Harry
c. Kotak musik yang memainkan ancaman menakutkan dengan nada paksaan dan akan merayu pendengar untuk tidur terpesona terus menerus.
d. Jam kakek yang menembakkan gulungan kayu yang berat kepada yang melewatnya
e. Kumpulan jubah ungu kuno yang mencoba untuk mencekik Ron
f. Sebuah botol dari kristal dengan opal besar dan terpasang di sumbat, full berisi seperti darah
g. Cakar-cakar
h. Belati berkarat
i. Gulungan kulit ular
9. Pena pengoyak kulit milik Dolores Umbridge
F. Satwa Gaib kegelapan
Penjelasan tentang makhluk gaib hitam banyak dijelaskan di kelas Remus Lupin di buku ke-3. Yang menjadi ciri dari makhluk gaib hitam adalah berlawanan dengan satwa gaib normal, mereka menggunakan kekuatan kegelapanuntuk bertahan hidup. Banyak Satwa Gaib seperti Manticore, Naga, Erklings, dan Chimaera. Mereka sangat berbahaya tapi, mereka bukan termasuk makhluk gaib hitam. Mereka memerlukan makan, berkembang biak dan bertahan hidup. Dan juga, tidak memiliki akal dan pikiran dan tidak dapat dikatakan sebagai makhluk jahat.
Para makhluk gaib hitam tidak memerlukan berkembang biak. Mereka sering memperbanyak diri secara spontan di tempat yang kuat aura sihir hitamnya. Lalu mereka juga dibekali pikiran dan tumbuh layaknya seperti jamur menurut J.K Rowling yaitu di tempat paling busuk dan paling gelap. Sebagian dari mereka memiliki tubuh yang sama seperti manusia, contoh Manusia Serigala, dan Vampir. Mereka di bekali akal, pikiran, dan bentuk tubuh seperti manusia.
Makhluk sihir hitam menyerang dengan menggunakan sihir hitam. Contohnya, Basilisk menggunakan Petrification untuk membunuh targetnya.
Dari beberapa satwa gaib, banyak yang diteliti oleh Kementrian Sihir untuk mencari cara menghindari, mengatasi luka yang dibuat oleh satwa gaib hitam.
Berikut ini merupakan satwa gaib hitam
1. Gryndilow
2. Kappa
3. Hag (setengah manusia)
4. Redcap
5. Vampir/Drakula (setengah manusia)
6. Manusia Serigala (setengah manusia)
7. Boggart
8. Dementor
9. Banshee
10. Hinkypunk
11. Basilisk
12. Lethifolds.
By: Prof. Rizka Alma Sari Wizficatorz
Read More...